ROADSHOW SIMPELOGI #1 DISEMINASI OPTIMALISASI PMM DAN PRAKTIK BAIK PEMBELAJARAN GUGUS VII KECAMATAN PAMEKASAN

0

Diseminasi optimalisasi Platform Merdeka Mengajar dan praktik Baik Inovasi Pembelajaran diadakan di SDI ASY SYUHADA Pamekasan, dengan sasaran kegiatan guru-guru yang tergabung di dalam gugus VII Kecamatan Pamekasan. Jumlah peserta sebanyak 20 orang yang merupakan guru kelas 1,2,4 dan 5 Sekolah Dasar yang menerapkan kurikulum merdeka.

Dalam diseminasi ini saya bekerja sama dengan ibu Putri DF yang juga merupakan rekan kerja saya di SDN Gladak Anyar 2 Pamekasan. Kegiatan diseminasi diadakan pada hari Jumat tanggal 13 Oktober 2023 pukul 08.00 WIB.

Kegiatan di buka oleh ibu Putri selaku ketua gugus VII Kecamatan Pamekasan. Kemudian saya memberikan pemaparan tentang Platform Merdeka Mengajar dan fitur-fitur apa saja yang ada di dalamnya serta manfaat jika kita menggunakan PMM.  Saya mendorong para bapak ibu guru untuk terus menggunakan PMM sebagai navigasi di dalam pembelajarannya agar tercipta merdeka belajar.

Setelah menjelaskan secara lengkap tentang PMM, saya kemudian memaparkan inovasi pembelajaran berbasis TIK yang telah saya buat dengan memanfaatkan platform teknologi yaitu SIMPELOGI.

Saya menjelaskan secara rinci apa itu SIMPELOGI, mulai dari apa manfaat simpelogi, tantangan yg saya hadapi, serta bagaimana perencanaan hingga pelaksanaan pembelajaran dengan simpelogi yang telah saya lakukan, termasuk platform-platform teknologi apa saja yang saya gunakan hingga terciptanya SIMPELOGI (Sistem Pembelajaran Berbasis Teknologi) ini.

Tak lupa saya mengajak bapak ibu guru untuk bermain MPI SRARLA tentang pancasila dan budaya yang telah saya kembangkan. Para peserta sangat antusias menyimak pemaparan saya.

Hai, ini Andika Faris, Saya Inovator dan Pelopor Transformasi Pendidikan Kemdikbudristek 2023.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)